Pertimbangan Dalam Membuat Aplikasi, Berbasis Web atau Desktop?

1:40 PM

Meme programmer android
sumber : http://www.quickmeme.com/Programmer/
Seringkali kita mempunyai suatu ide yang bagus untuk membuat suatu aplikasi, tapi ketika ingin mengimplementasikan suatu ide itu menjadi sebuah aplikasi yang real (koding) kita seringkali menjadi bingung ingin membuat aplikasi yang berbasis Web ataupun Desktop. Atau mungkin terkadang dalam sebuah penelitian (read: skripsi) kita diharuskan memasukkan alasan mengapa kita membuat sistem kita itu berbasis web atau desktop. Kali ini saya akan menjelaskan beberapa kekurangan dan kelebihan dari masing-masing basis. Saya hanya coba membandingkan kelebihan dan kekurangan masing-masing dan tidak mengunggulkan salah satu diantaranya karena masing-masing mempunyai kelebihan, tergantung dari sistem atau aplikasi apa yang kita buat.

Pertama-tama mari kita lihat aplikasi/sistem yang berbasis Desktop.

Berdasarkan dari Informant Communications Group and Microsoft Corporation(2002) menyatakan bahwa sistem berbasis desktop memiliki kelemahan dan keunggulan sebagai berikut :
Kelemahannya:
  • Tidak bisa diakses dari jarak jauh. 
  • Sulit untuk di deploy pada banyak user karena harus melakukan instalasi. 
  • Sulit jika ada update.
Selain itu pendapat pribadi saya tentang kekurangan dari Desktop based adalah dia memiliki spesifikasi hardware tertentu yang mungkin ada mesin yang tidak bisa menjalankannya.
Sedangkan untuk kelebihan dari Desktop based yang juga didapat dari Informant Communications Group and Microsoft Corporation(2002) adalah :
  • Memiliki Performance yang unggul (karena disesuaikan dengan spesifikasi hardware)
  • Tidak membutuhkan waktu pengiriman data dari server ke client atau sebaliknya seperti pada web
Selain itu Desktop based juga dapat berjalan independen tidak harus menggunakan browser seperti halnya pada web based. Tetapi hal ini bisa juga menjadi kekurangan Desktop karena adanya banyak sistem Operasi Desktop seperti Linux, Mac, dan Windows programmer harus membuat aplikasi yang sama menggunakan bahasa yang mungkin berbeda, sedangkan jika menggunakan browser dapat langsung berjalan di semua sistem operasi.

Aplikasi/Sistem yang berbasis Web

Informant Communications Group and Microsoft Corporation(2002) menyatakan bahwa sistem berbasis web memiliki kelemahan dan keunggulan sebagai berikut:  
Kelemahan :
  • Web compability bisa berbeda, tampilan ke setiap user tergantung dari browser yang digunakan.
  • Performa bisa lebih lambat karena mengirimkan data dan melakukan request HTML document
  • Dibutuhkan juga sistem keamanan yang tinggi karena sistem terpusat dan banyak orang yang bisa mengaksesnya.
Kelebihan :

  • Terpusat, hanya perlu melakukan install sistem di server (keuntungan untuk developer).
  • Bisa diakses oleh user dari jarak jauh, lebih mudah export data menggunakan HTTP protocol dibandingkan dengan protocol lain karena tidak mengalami masalah dengan firewall.
Selain itu keunggulan dari aplikasi berbasis web adalah seperti saya jabarkan sebelumnya bahwa dia hanya membutuhkan browser untuk berjalan pada lintas platform bahkan pada platform mobile sekalipun.
Nah itu keunggulan dan kelemahan dari masing-masing, Desktop dan Web yang mungkin sampai sekarang kelemahannya terus diperbaiki agar bisa menjadi lebih baik lagi. Jika ingin mengembangkan aplikasi, ada baiknya kita melihat kebutuhan dari user yang ada, jika usernya banyak dan data yang digunakan sangatlah dinamis lebih baik kita membuat aplikasi berbasis web sedangkan jika user nya hanya instansi/lembaga tertentu(satu kantor misalnya) dan membutuhkan suatu penghitungan/daya kerja mesin yang cepat lebih baik kita membuat aplikasi berbasis Desktop.

Sekian sedikit ulasan dan pendapat pribadi saya akan Desktop dan Web Application. Gbu
:)

You Might Also Like

5 comments

  1. Tidak bisa diakses dari jarak jauh.
    alaupake ip publoc bisa kan bri

    ReplyDelete
  2. dekstop bisa menggunakan data jarak jauh juga, dengan service yg terhubung dengan ippublic :D

    ReplyDelete
  3. saya pkai kduanya client server, dan cenderung lbih suka d desktop untuk alasan security, dan menggunakan web untuk publikasi
    kduanya bmnfaat, tergntung pola pikir qta sbg seorang programmer yg bijak
    suwun

    ReplyDelete
  4. Desktop tidak harus diinstal kan bisa dibikin portable.

    ReplyDelete
  5. Aplikasi desktop sekarang sudah banyak yang Multi-Platform -

    ReplyDelete